Latest Information

Calon Ketua RW 09 Taman Persada Tahun 2013

Review Read More
Setelah pengunduran diri RW 09  Taman Persada Bp.Muhammad Taufik sebulan yang lalu. Maka telah di bentuk panitia persiapan pemilihan Ketua RW 09 pada 31 Agustus yang lalu .Dengan ketua panitia Bp.Rahmat dari RT04 RW09.
Dalam pembentukan panitia Ketua RW 09 sekaligus di bentuk susunan pengurus dan mekanisme pemilihan ketua RW09. Waktu pelaksanaannya juga telah di tentukan yaitu tanggal 29 September 2013 jatuh hari Minggu.

Dengan berjalannya waktu , calon Ketua RW 09 telah ada yang mendaftarkan diri. Yaitu sebanyak 4 orang.
1.Bapak Erwin PH dari RT 02/09
2.Bapak Suparjo dari RT 03/09
3.Bapak Ade Wahyu dari RT 03/09
4.Bapak Budi dari RT 01 / 09

Keempat calon telah mendapatkan nomor calon sesuai urutan di atas yang di undi oleh Lurah Cibarusah Kota Bp.Utis Sutisna pada 22 September lalu di Aula teras masjid Ar-Rahman Taman Persada.

Dan dari keempat calon ketua RW 09 telah menyebarkan brosur /poster di beberapa tempat strategis agar dapat terlihat oleh seluruh warga RW 09 . Dalam poster dan brosur yang di sebar di cantumkan juga visi dan misi kalau seandainya terrpilih menjadi ketua RW09.

Berikut ini daftar nama calon RW09 beserta Visi misinya:

No. 1.Erwin PH
Pekerjaan  : Wiraswasta
Visi Misi :
a.Menjaga kebersihan lingkungan dengan cara bergotong royong
b.Memperbaiki fasilitas penerangan yang kurang memadai.
c.Menjaga kestabilan Keamanan di setiap RT.

No.2. Suparjo

 Pekerjaan  : Karyawan Swasta
Visi Misi :
a.Berbakti dengan hati.
b.Mengabdi dengan Nurani
c.Bersih tanpa pamrih

No.3. Ade Wahyu


Pekerjaan  : Karyawan Swasta
Visi Misi : 
a.Bijaklsana dan mengutamakan sistem kekeluargaan.
b.Berusaha untuk yang terbaik

No.4. Budi

 Pekerjaan : Karyawan Swasta
Visi dan Misi

Belum di publikasikan

Pengembang Kedua Telah Hadir

Review Read More
Perumahan Taman Persada Bekasi setelah sekian lama di terlantarkan oleh pengembang pertamanya, kini telah hadir pengembang berikutnya. Pengembang berikutnya akan merenovasi kembali sarana dan prasarana perumahan Taman persada seperti jalan saluran air dan sarana umum lainnya.

Selain itu pengembang kedua akan merenovasi dan menjual kembali rumah rumah yang telah rusak atau roboh dan memasarkan kembali. Rumah- rumah yang rusak dan roboh karena di tinggal pemiliknya karena kredit macet.

Tanda - tanda kehadiran engembang ini bisa di lihat dari :

1. Dibangunnya rumah contoh type baru sebanyak 1 buah di blok B atau RT 01 RW 09. tepatnya dari bunderan ke arah selatan sejauk 50 meter dengan rumah menghadap ke timur.

2.Dibongkarnya Jalan pintu masuk dengan boldoser untuk di perbaiki dan di perlebar. Jalan semula ada 2 jalur. Rencananya di buat satu jalur dengan di perlebar dengan di pisahkan oleh pos security sebagai pemisah di bagian depan perumahan dan persis di pinggir jalan raya cibarusah -Cikarang.

3.Di Perbaikinya kali persada di kanan dan kiri jembatan taman Persada.

4.Di bongkarnya bunderan Taman Persada dan di buat lebar dengan rencana pengerasan jalan.

Dengan hadirnya pengembang yang kedua nantikanlah wajah baru dari Perum Taman Persada. Dan tentunya dengan harga rumah yang lebih mahal dari pada harga rumah sebelumnya. Berminat ? Silahkan hubungi Merketing / pemasarannya.

Kabupaten Bekasi Perlu Perda Lahan Abadi Pertanian

Review Read More
Lahan pertanian di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat semakin menyusut hingga menyebabkan jumlah rumah tangga usaha pertanian menurun drastis. Banyaknya lahan pertanian yang beralih fungsi menjadi kawasan industri dan perumahan ini mendorong perlu adanya Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur lahan abadi pertanian.

Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bekasi mencatat di tahun 2013 jumlah rumah tangga usaha pertanian di Kabupaten Bekasi sekitar 203 usaha pertanian. Dibandingkan 10 tahun yang lalu yaitu di tahun 2003 mencapai sekitar 85.587 lebih jumlah rumah tangga usaha pertanian.

Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Bekasi Heri Gunawan mengatakan, angka tersebut merupakan potret geliat masyarakat Kabupaten Bekasi di bidang pertanian dan sudah beralih ke bidang usaha lain seperti menjadi buruh pabrik dan berdagang.

"Rumah tangga usaha tani di Kabupaten Bekasi turun drastis" kata Heri Gunawan, Jumat (20/9).

Menurut Heri, wilayah Selatan Kabupaten Bekasi yang mengalami penurunan drastis jumlah rumah tangga taninya.

"Pemerintah daerah bisa menjalankan anjuran DPRD, terlebih bisa dibuatkan Peraturan Daerah mengenai lahan abadi. Hal ini sangat berdampak terhadap masyarakat yang memang hanya mengandalkan dari bertani seperti di wilayah Utara Kabupaten Bekasi," ujarnya.

Ke depan BPS Kabupaten Bekasi, kata Heri, akan mencatat jumlah keseluruhan lahan pertanian yang ada di Kabupten Bekasi guna menginventarisir dan juga menjadi acuan pembuatan Perda nantinya.

"Saat ini, jumlah lahan pertanian akan diinventarisasi kembali jumlahnya dibandingkan sepuluh tahun yang lalu," ucapnya.

Sementara itu, Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Bekasi, Zainudhin, mengatakan rencana pembuatan Perda untuk lahan abadi tersebut, saat ini sudah masuk Program Legislasi Daerah (Prolegda) 2013.

"Sesuai Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) minimal tersedia 52.000 hektare lahan pertanian di Kabupaten Bekasi. Ketika Perda tersebut telah dibuat, maka akan menjadi payung hukum untuk mempertahankan lahan abadi tersebut. Pihak manapun tidak boleh menggunakan lahan abadi tersebut untuk pembangunan kawasan industri atau perumahan," ujar Zainudhin Jumat (20/9).

Nantinya, lahan abadi lebih banyak berada di wilayah Utara Kabupaten Bekasi, seperti Kecamatan Muaragembong, Cabangbungin, Tarumajaya, Sukatani, Pebayuran, Cibarusah, dan Sukawangi.

http://www.beritasatu.com/megapolitan/139434-bps-kabupaten-bekasi-usulkan-perda-lahan-abadi-pertanian.html

Photo Rapat Pembentukan Panitia Pemilihan Ketua RW09

Review Read More






Warga RT 04 / 09 Ibu Sopiyah Meninggal Dunia

Review Read More
Innalilahi wa inna illaihi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullaoh hari ini Ibu Sopiyah warga RT 04 /09. Beliau merupakan ibu Mertua dari Bapak H. Zaenudin Hardaz. Meninggal di kediaman Bapak Zaenudin Hardaz pada Senin 29 April 2013 pukul 08:10 WIB.

Jenazah Ibu Sopiyah di kebumikan pada hari ini juga ke daerah Subang Jawa Barat. Yang merupakan tanah kelahiran Ibu Sopiyah. Berangkat dari rumah duka Pukul 13:00 WIb menuju Subang dengan menggunakan Ambulan mobil Jenazah dari RS.Medirosa 2 Cibarusah.

Pada pukul 19:30 WIB Ambulan mobil Jenazah telah kembali ke rumah duka di Taman Persada guna mengantar keranda yang biasa di simpan di masjid Ar Rahman.

Acara tahlilan dan Yasinan di laksanakan di masjid Jami Ar Rahman  mulai malam ini .Karena Sohibul Bait masih berada di Subang. Rencana tahlilan di masjid Jami Ar Rahman dari hari pertama sampai kedua. Dan hari ke tiga rencananya akan bertempat di rumah Bp. H. Zaenudin Hardas. Karena di perkirakan pada hari ke tiga Bp. Zaenudin hardas sudah kembali dari Subang.

Pemilihan Ketua RT 02 RW 09 Masa Bakti 2013~2016

Review Read More
Setelah sekian lama ada kekosongan pucuk pimpinan di ketua Rukun Tetangga 02 RW 09 Perumahan Taman Persada Bekasi. Yaitu sejak pengunduran diri Ketua RT terpilih Bp. Hasan Affandy pada 17 Desember 2012 lalu .Warga menantikan adanya pemimpin baru yang mendapat kepercayaan dari seluruh warga dan dapat menjalankan roda pemerintahan paling bawah sebagaimana mestinya.

Untuk mengisi kekosongan pucuk pimpinan di RT 02 / 09 tersebut Ketua RW 09 pada akhir tahun 2012 menunjuk wakil ketua RT Bp. Ngatimo sebagai Pjs atau Pejabat sementara sambil menunggu terpilihnya ketua RT yang baru. Pjs menjalankan roda pemerintahannya dengan di bantu pengurus RT sebelumnya yang di tunjuk oleh Bp. Hasan Affandy. Pada saat penunjukan Pjs RT,wakil ketua RT Bp. Ngatimo hanya sanggup sebatas 3 bulan . Yaitu tanggal 01 Januari 2013 ~ 31 Maret 2013.

Sebenarnya pada tanggal 29 Maret 2013 akan di adakan rapat untuk pemilihan Ketua RT 02 /09 yang baru. Namun pada tanggal 28 Maret 2013 telah terjadi musibah di Keluarga Bp. Catur Wibowo yang kebetulan sekertaris di kepengurusan RT02/09. Maka keputusannya rapat di tunda sebulan kemudian.

Setelah adanya koordinasi antara pengurus RT 02 dan RW 09 maka rencana pemilihan ketua RT02 / 09 di tentukan pada tanggal 27 April 2013 pada pukul 19 :30WIb. Undangan di sebar dan acara pada malam harinya di laksanakan. Acara pemilihan Ketua RT 02/09 sempat di tunda 1 jam kemudian karena ada acara yasinan dan tahlil 100 hari meninggalnya H. Ecep Saefudin.

Pada pemilihan ketua RT 02 / 09 Masa Bakti 2013~2016 yang di gelar tadi malam hadir sebanyak 29 warga yang mewakili dari jumlah keseluruhan sebanyak 36 KK. Pada awal untuk proses pemilihan karena belum ada calon dan hanya calon tunggal yaitu Bapak Isur. Untuk meramaikan pesta demokrasi maka di adakan pemungutan balon / bakal calon dengan masing masing warga menulis di secarik kertas siapa saja yang ingin di calonkan. Dari hasil seleksi bakal calon maka muncul beberapa kandidat melalui hasil votting warga di antaranya :

Nama Blok Rumah Perolehan Suara
Isur A9 13
Ukar Sukardi A11 6
Catur Wibowo C12 4
Ngatimo C12 2
Wandi Suwandi C1 2
Awaludin C12 1
Sutrisno C1 1

Dengan demikian maka di ambil 3 terbesar perolehan suara hasil seleksi bakal calon Ketua RT 02/09. Kemudian Bp.Isur , Bp.Ukar Sukardi dan Bp.Catur Wibowo di tetapkan sebagai calon tetap Ketua RT02 /09 masa bakti 2013~2016. Setelah di adakan pemungutan suara secara votting tertulis maka Bapak Isur terpilih sebagai Ketua RT 02 / 09 masa bakti 2013~2016. Dan suara perolehannya sebagai berikut :

Nama Blok Rumah Perolehan Suara
Isur A9 17
Ukar Sukardi A11 8
Catur Wibowo C12 4

Di akhir acara Ketua RT 02 /09 terpilih sekaligus membentuk pengurus baru dengan sebagian adalah muka pengurus lama. Untuk pengurus RT 02 /09 periode 2013 s/d 2016 adalah sebagai berikut :

Nama Blok Rumah Jabatan
Kepengurusan di RT 02 /09
Isur A9 Ketua RT
Ukar Sukardi A11 Wakil Ketua
Catur Wibowo C12 Sekertaris
Erick C1 Bendahara
Zaenudin A9 Humas

Kenyamanan Keamanan

Review Read More
Jika tak ada masalah bisa di bilang nyaman. Rasa nyaman bila telah tercipta kenyamanan. Kenyamanan memang harus di ciptakan bukan di cari. Jika kita mencari kenyamanan tanpa menciptakan kenyamanan rasanya sulit. Kenyamanan harus di buat bukan di cari. Selama anda mencari kenyamanan , anda belum merasa nyaman.

Kalau Keamanan artinya suasana yang pada kondisi aman dan tidak ada sebuah ancaman. Keamanan juga harus di ciptakan bukan di cari.Untuk memiliki rasa aman harus ada proteksi baik diri sendiri ataupun lingkungan. Menghilangkan kesempatan orang lain untuk berbuat termasuk usaha untuk membuat aman pada diri sendiri dan lingkungan.

E-KTP Cibarusah Kota telah selesai dan di bagikan

Review Read More
Electronic KTP, E-KTP, Data penduduk, kartu tanda penduduk, warga negara,izin domisili, kartu tanda pengenal, identitas penduduk, identitas warga
Awal bulan Maret ini E- KTP atau Electronic Kartu Tanda Penduduk untuk warga Desa Cibarusah Kota Kecamatan Cibarusah sudah selesai dan di bagikan ke warga. Pembagian per wilayah atau Perumahan melalui orang yang mewakili daerahnya dan di undang dalam rapat pembagian E-KTP di Kantor Desa Cibarusah Kota.

Setelah E-KTP di terima dan di sortir untuk dibagikan ternyata ada juga yang salah alamat. Misalnya untuk warga di Perumahan Taman Firdaus Residence namun nyasar di Perumahan Taman Persada Bekasi. Kemudian saat di bagikan ada juga warga yang sudah melakukan pemotretan pada saat
 pembuatan E-KTP, namun belum menerima E-KTP. Belum menerimanya belum tahu sebabnya kenapa. Yang jelas di kartu E-KTP yang di bagikan tidak ada nama orang tersebut. Yang tidak ada E-KTP nya kebanyakan nama orang perempuan. Yang nama laki - laki juga ada.

Di sini , ada sedikit kejanggalan. pada saat E- KTP di bagikan tidak ada list atau daftar nama-nama orang yang telah di cetak E-KTP nya. Hanya menerima kartunya dalam bentuk ikatan karet gelang.
Seandainya saja ada daftar namanya, pasti memudahkan untuk mengecheck yang sudah mendapatkan dan yang belum. Setelah dari RT 02/09 menanyakan ke kantor desa, mendapat jawaban jika yang belum dapat berarti belum di cetak di kecamatannya. Dengan adanya jawaban tersebut, warga harus bersabar agar bisa mendapatkan E-KTPnya.

Pada saat pembagian E-KTP, KTP yang lama di tarik atau dengan kata lain di tukar. KTP lama rencananya akan di kembalikan ke Ke kantor Desa dan selanjutnya di serahkan ke Kecamatan. Bagi warga di himbau agar memfotocopy KTP yang lamanya. Barang kali nanti warga memerlukan KTP yang lama untuk keperluan bukti Ke bank atau yang lainnya . Itu juga seandainya ada sedikit perbedaan data dengan KTP baru / E-KTP. Untuk di RT02/09 pihak pengurus RT telah memfoto copy semua data KTP lama warga, dengan maksud untuk mengumpulkan data dan memback up jika ada warga yang membutuhkan nanti.

Tour Ke Kebun Raya Bogor

Review Read More
kebon raya,Kebon raya bogor,Kebon, Botanical garden, museum zoologi
Seumur-umur anak saya belum pernah ke Kebun raya Bogor. Atau biasanya orang menyebutnya Botanical Garden. Saya sendiri pernah ke Sana sekitar tahun 2000. Waktu istri saya hamil anak pertama berumur 4 bulan. Jadi baru 13 tahun yang lalu, saya kembali ke sana untuk yang kedua kalinya bersama 2 orang anak. Anak pertam dan anak kedua.

Anak saya yang kedua saat ini berumur 4 tahun. dan persis pada tanggal 11 Maret 2013 hari ini berumur 4 tahun. Nah pada menjelang umur 4 tahun ini saya bawa ke sana. ke Kebun Raya Bogor.
Kenapa saya bawa pas hari Minggu tanggal 10 Maret 2013  ? Karena yang tepat hari libur adalah tanggal 10. Bukan hari kerja , Jadi saya bisa mengajak mereka jalan- jalan.

Tiket masuknya untuk saat ini cuma Rp 14.000,- per orang. Untuk menjangkau ke Kebun Raya Bogor , dari Cibarusah bisa Jonggol -Bogor. anda bisa naik dari pertigaan Cibucil atau perempatan Cileungsi. Dari kedua tempat tersebut akan melewati Citeurep dan Cibinong kemudian masuk ke jalan tol Jago Rawi Bogor. Anda akan turun di terminal Baranangsiang Bogor. Kemudian untuk mencapai Lokasi Kebun Raya Bogor bisa naik Angkot 06 atau 03 dan nanti akan turun di pintu gerbang utama atau yang ke-2.

Di Kebun Raya Bogor anda bisa melihat bunga bangkai raksasa, pohon bambu raksasa, Pohon yang umurnya ratusan tahun. Kemudian di dalamnya anda bisa masuk ke museum zoologi dengan tanpa di kenakan biaya lagi. Di dalam Museum anda akan melihat tulang raksasa ikan paus biru yang pernah terdampar di pinggir pantai selatan tahun 1916 M. Di daerah Pameukmeang Jawa Barat. Di dalam museum masih bisa melihat beberapa hewan yang sudah di awetkan seperti, bangsa kera, bangsa burung, reptil, melata, jenis ikan, serangga, kupu-kupu,badak, mamalia dan lain sebagainya.

Surat Undangan Pilkada Jawa Barat Disebarkan

Review Read More
Surat Undangan Pilkada Jawa Barat C6 telah di sebar. Namun masih ada warga yang tidak mendapatkan surat undangan C6 untuk mengikuti pencoblosan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur pada hari Minggu , 24 Februari 2013. Berarti warga yang tidak mendapatkan surat undangan memilih C6 , tidak bisa melaksanakan hak pilihnya pada pilgub Jawa Barat Besok hari Minggu.

Kisah tidak mendapatkan surat undangan C6 pencoblosan pilgub Jawa Barat di alami oleh Admin sendiri dan keluarganya / Istri. Tidak tahu alasannya kenapa tidak mendapatkan surat undangan. Saat konfirmasi ke Pak RW 09 , katanya memang tidak ada di dalam daftar DPT (Daftar Pemilih Tetap). Informasi ini di terima tadi siang Via SMS, saat Admin menanyakan kesiapan Pilkada Gubernur di RW 09 Cibarusah Kota.RW 09 M. Taufik meminta untuk mengecheck barang kali surat undanan ada di TPS RW 10.

Ada rasa penasaran dalam diri admin, mengapa kali ini tidak mendapatkan kartu/surat undangan memilih C6?. Ada kesalahan di mana? Padahal baru saja di Cibarusah Kota mengadakan Pilkades. Dan tentunya data juga baru. Apakah mungkin salah ambil data? Selama ini admin selalu di panggil jika ada Pilkada/ pilkades. Contohnya kemarin Pilkada Bupati ikut memilih, kemudian pilkades juga memilih. PilPress juga memilih.

Admin saat ini juga sebagai PJs ketua RT 02/ 09. Pada awal sebelumnya saat admin menjabat sebagai wakil RT 02/09 ada datang orang dari Desa Cibarusah Kota bernama Pak Anwar. Ingin mendata atau minta data warga di RT02/09. namun berhubung semua staff  RT sibuk dan tidak ada di tempat, maka konfirmasi hanya via Telepon. Staff RT hanya bilang, "Pakai data yang dari Pilkades saja. datanya sama". Kebetulan Pak Anwar juga yang sebelumnya mendata warga untuk keperluan Pilkades Cibarusah Kota.

Rasa penasaran admin di salurkan di internet. Dengan mengetik kata kunci " undangan Pilkada Gubernur Jabar 2013" admin menemukan website KPU Jabar. berlamat di http://kpu.jabarprov.go.id/
ada sebuah ikon di sana , untuk mengecheck DPT atau daftar pemilih tetap. Disana tinggal memasukkan NIK atau nomor induk kependudukan dan nama saja , bisa di dapatkan hasilnya apakah terdaftar atau tidak. Atau cara lain hanya mengetikkan nama, kemudian ada tawaran penentuan Kabupaten/Kota, Terus di minta memasukkan nama kecamatannya. Kemudian namanya tampil dan bisa di pastikan ada daftarnya tidak di DPT. Dan ternyata admin dan istri tidak terdaftar di data DPT.


Kemudian klik CARI


Setelah Pilih Kab / Kota Bekasi, Klik Pilih Kecamatan maka akan tampil seperti berikut ini.
Setelah Pilih Kecamatan Cibarusah, klik CARI

Maka hasilnya akan kelihatan ada jika terdaftar di DPT. Jika tidak ada ,maka tidak bisa memilih Pilkada dalam PILGUB 2013.
Dan Jika datanya double maka akan kelihatan di dalam hasil pencarian. Lihat gambar di bawah ini . Nama yang mirip dipunyai oleh Kepala Desa Cibarusah adalah double, Apakah satu nama atau  tidak belum jelas adanya.

pilkada jawa barat, surat undangan c6,pencoblosan gubernur, gubernur Jabar,pilkada, pemungutan suara,suara syah,
Jika anda mau mencoba nama   dan memastikan data, apakah terdaftar atau tidak berikut ini saya berikan linknya:

http://kpu.jabarprov.go.id/index.php/subMenu/780

Semoga bermanfaat!
 
Copyright © 2011. TAMANPERSADA.COM - All Rights Reserved